Jamu setelah Keguguran
Bahan:
- 2 jari rimpang kunyit putih/temu mangga (Curcuma mangga Val.& V. Zyp.)
- 1 jari temu giring (Curcuma heyneana Val.)
- 1 jari rimpang temulawak (Curcuma xanthorizza Roxb.)
- 1 genggam daun pegagan (Centella asiatica L.)
- ½ genggam daun lenglengan (Leucas lavandulifolia Smith/Leucas zeylanica)
Khasiat:
Daun pegagan dan temulawak yang berkhasiat menambah nafsu makan sehingga gizi dapat terjamin dan berdampak menyuburkan kandungan. Temu giring dan temulawak bersifat anti radang.
Cara membuat:
Kupas kunyit putih, temu giring, dan temulawak. Lalu cuci bersih semua bahan. Tumbuk semua bahan hingga halus sambil diberi 1gelas air matang, tapi jangan sekaligus. Setelah halus, peras dan saring. Tambahkan gula aren dan sedikit air asam. Ramuan ini jangan diminum setiap hari, tapi 2 hari sekali sampai tidak mengeluarkan darah lagi.
No comments:
Post a Comment